![]() |
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono. (Foto: Badriyanto/Okezone) |
SUARAaktual.co | Jakarta - Sebanyak 3.284 anggota kepolisian telah disiapkan untuk mengawal
aksi yang akan diselenggarakan oleh Persaudaraan Alumni 212 saat pemeriksaan
Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais sebagai saksi terkait kasus hoaks Ratna
Sarumpaet.
"Ada 3.284 personel," ucap Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (10/10/2018).
Ia menegaskan, pihak yang diperolehkan masuk hanya Amien Rais dan kuasa hukumnya. Sedangkan massa aksi yang berkisar 500 orang hanya diperkenankan mengawal hingga depan Mapolda Metro Jaya, tepatnya di Jalan Sudirman.
Polisi juga sudah menyiapkan skema pengalihan dan rekayasa lalu lintas di depan sekitaran Mapolda Metro Jaya apabila sewaktu-waktu dibutuhkan untuk mengantisipasi kemacetan yang disebabkan massa aksi tersebut.
"(Pengalihan arus lalu lintas ) situasional di lapangan," jelas mantan kepala bidang humas Polda Jawa Timur itu.
"Ada 3.284 personel," ucap Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (10/10/2018).
Ia menegaskan, pihak yang diperolehkan masuk hanya Amien Rais dan kuasa hukumnya. Sedangkan massa aksi yang berkisar 500 orang hanya diperkenankan mengawal hingga depan Mapolda Metro Jaya, tepatnya di Jalan Sudirman.
Polisi juga sudah menyiapkan skema pengalihan dan rekayasa lalu lintas di depan sekitaran Mapolda Metro Jaya apabila sewaktu-waktu dibutuhkan untuk mengantisipasi kemacetan yang disebabkan massa aksi tersebut.
"(Pengalihan arus lalu lintas ) situasional di lapangan," jelas mantan kepala bidang humas Polda Jawa Timur itu.
Sebagaimana diketahui, pemeriksaan Amien Rais sebagai saksi kasus hoaks Ratna Sarumpaet akan berlangsung hari ini sekira pukul 10.00 WIB. Sedianya ia diinterogasi pada Jumat 5 Oktober, namun tidak hadir.
Pemeriksaan Amien Rais dikawal massa dari Persaudaraan Alumni 212. Mereka akan berkumpul di Masjid Al Munawaroh, Pancoran, Jakarta Selatan, untuk doa dan Salat Duha bersama sebelum berangkat mengawal mantan ketua MPR RI tersebut.
(han)
sumber : okezone