SUARAaktual.com | Pekanbaru - Tidak banyak orang yang mengingat tanggal 1 Juni adalah merupakan Hari Lahirnya Pancasila, namun tidak bagi organisasi kemasyarakatan (Orkemas) Satuan Khusus Bela Negara DPD Provinsi Riau, mereka akan memperingati hari kelahiran Pancasila dengan menggelar aksi berziarah ke Makam Pahlawan di Kota Pekanbaru ke Pemakaman Kesuma Darma Jalan.Sudirman dan Kesuma Darma Jalan.Khairudin Nasution yang akan dilaksanakan nantinya pada hari sabtu (1/06/16)
Dengan ratusan anggota yang memakai seragam Safari dan Uniform Satuan Khusus Bela Negara,pihaknya akan memulai aksi ini dimulai dari pagi hari sekitar pukul 8.00 Wib,dari kantor Jalan.Borobudur no.23 Pekanbaru dan rencana kegitan tersebut akan di mulai dari berziarah doa bersama dan tabur bunga ke makam pahlawan Kusuma Darma Jalan.Sudirman dan Kesuma Darma Jalan.Khairudin Nasution.
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya bentuk penghargaan bagi para pahlawan yang telah berjasa dan mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam pancasila, ha ini disampaikan salah satu pengurus Sekjen Penerus Perintis Kemerdekaan Replubik Indonesia Satuan Khusus BN DPD Provinsi Riau Syaiful Lubis. SH Satuan Khusus Bela Negara DPD Provinsi Riau.
"Aksi kita nantinya akan berziarah ke makam pahlawan merupakan suatu bentuk penghargaan kita terhadap mereka, apa yang mereka lakukan untuk bangsa salah satunya mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dari Pancasila, dan ini patutlah kita apreasiasi" jelas Sayiful.
"Berziarah ke makam pahlawan makam pahlawan segelintiran kecil dari penghargaaan kita sebagai penerus, tetapi yang paling besar adalah bagaimana kita mewariskan sikap patriotisme yang mereka miliki, yaitu mewujudkan kemerdekaan yang hakiki dimana terciptanya sistem damai sejahtera bagi bangsa Indonesia berlandaskan Pancasila, itulah yang harus kita perjuangkan sebagai anak bangsa" lanjut Pria yang sehari-hari akrab disapa Bang Lubis ini.
Dijelaskan oleh Sekjen Satuan Khusus Bela Negara DPD Provinsi Riau Syaiful Lubis sebelumnya bahwa aksi yang mereka lakukan sudah mendapat izin dari pihak Polresta Pekanbaru dan seluruh instansi Pemerintahan sendiri mengapresiasi kegiatan tersebut.
Satuan Khusus Bela Negara DPD Provinsi Riau merupakan sebuah organisasi kemasyarakatan yang berlandaskan kepada azas-azas Pancasila, bahkan Mabes TNI pernah memberikan penghargaan Bintang Mahaputra kepada Satuan Khusus Bela Negara DPD Provinsi Riau salah satunya sebagai organisasi bukti nyata perintis Kemerdekaan Replublik Indonesia.[ Liputan Windy Priyanto ]