Hadiri Forum Lintas Perangkat Daerah, Bupati Lebak Seriusi Sektor Parawisata

/ Selasa, 26 Februari 2019 / 16.30 WIB
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya 

SUARAaktual.co | Lebak - Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya menghadiri sekaligus membuka Forum Lintas Perangkat Daerah Dalam Rangka Pengusunan Rancangan RKPD Tahun 2020 bertempat di Aula Multatuli Setda Lebak, Banten, Rabu (26/2/2019).

Dihadapan seluruh Camat dan Kepala OPD Se- Kabupaten Lebak selaku peserta forum, Bupati Lebak mengatakan kegiatan forum ini tidak terpisahkan dalam mewujudkan visi pembangunan 2019-2024 yaitu Lebak Sebagai Destinasi Wisata Unggulan Nasional Berbasis Potensi Lokal.

"Visi ini mulanya adalah cita-cita kami berdua, Bupati dan Wakil Bupati yang lahir dengan mempertimbangkan potensi daerah yang kita miliki dibidang parawisata dan sekarang visi itu harus menjadi DNA/Sifat/Karakter tata kelola pemerintahan daerah kita untuk lima tahun kedepan" Ungkap Bupati Lebak.


Bupati Lebak juga menjelaskan arah dan kebijakan lima tahun kedepan demi terwujudnya visi 2019-2024 dimana pada tahun kedua nanti arah kebijakannya yaitu dengan penataan dan pembangunan infra dan supratruktur parawisata, sedangkan untuk tahun ketiga RPJMD Lebak difokuskan pada iklim usaha dan investasi khususnya disektor pariwisata sehingga diharapkan mampu meningkatkan daya tarik objek wisata yang telah berkembang, di tahun ke empat, diorientasikan pada upaya memperkuat citra Kabupaten Lebak sebagai destinasi wisata yang cukup beragam dari segi atraksi dan amenitasnya dan tahun ke lima sebagai tahapan pamungkas, difokuskan pada upaya mempertegas, memelihara dan mempertahankan capaian pada tahap-tahap sebelumnya dengan memfasilitasi tumbuhnha kreatifitas dan inovasi para pelaku usaha pariwisata daerah guna melipatgandakan minat dan kunjungan wisatawan.

"Ditahun pertama ini kita bersama-sama memperkuat komitmen dalam sektor pariwisata dan terus kita tularkan agar menjadi visi bersama seluruh masyarakat dan stakeholder Kabupaten Lebak" Ungkap Bupati Lebak

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Lebak, Virgojanti mengatakan bahwa tahapan arah kebijakan pembangunan tersebut merupakan implementasi dari peraturan daerah nomor 1 tahun 2016 tentang Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan Daerah (Ripda) tahun 2016-2031. dimana pembangunan pariwisata difokuskan pada aspek destinasi pariwisata, pemasaran pariwisata, industri pariwisata serta kelembagaan pariwisata.

"Beberapa upayaakan kita lakukan untuk mewuujudkan visi ini yakni dimana setiap perangkat daerah harus berkontribusi dalam pencapaian visi dengan membangun sinergitas dan terus melahirkan inovasi-inovasi dan optimalisasi forum tanggung jawab sosial lingkungan perusahaan agar semakin terarah dalam pencapaian visi tersebut" Pungkas Virgojanti.

Selain sektor pariwisata, arah kebijakan tematik Pemkab Lebak juga yakni membangun sinergitas dalam peningkatan ketahanan pangan, daya saing daerah serta tematik kota baru maja.
(her)
Komentar Anda

Terkini: