SUARAaktual.com l Kabupaten Kampar - Bertempat di Aula kantor Kesbangpol Kabupaten Kampar telah dilaksanakan rapat koordinasi Komunitas Intelijen Daerah ( Kominda ) Kab Kampar yang dipimpin oleh Kasat Intelkam AKP Sapriady selaku Kalakhar Kominda yang didampingi oleh Kepala kantor Kesbangpol Sdr Zulfahmi.
Turut hadir dalam kegiatan ini Pasi Intel Kodim 0313/Kpr Kapten Lilik Hariono, Kakan Satpol PP Kampar Muhammad Jamil, Kabag Hukum Pemda Kampar Surya Budhi serta segenap anggota Kominda lainnya.
Agenda rapat antara lain membahas perkiraan kerawan - kerawanan selama bulan Ramadhan dan perayaan Idul Fitri 1436 H serta potensi konflik yang mungkin timbul dan juga peningkatan kerjasasama antar anggota Kominda dalam upaya menangkal faham radikalisme ISIS agar tidak masuk atau berkembang di wilayah kabupaten Kampar.
Pada kesempatan ini anggota Kominda juga melakukan ikrar atau tekad untuk memerangi faham radikalisme ISIS. Kasat Intelkam Polres Kampar AKP Sapriady usai kegiatan ini menyampaikan Kepada SuaraAktual.com bahwa sampai saat ini di wilayah kabupaten Kampar belum ada ditemukan paham / kelompok radikalisme, namun demikian kita tetap melakukan monitoring dan kerjasama dengan berbagai pihak untuk mencegah masuknya paham atau jaringan radikalisme, semoga dengan upaya - upaya yang telah kita lakukan ini dapat memberi ketenangan dan ketentraman bagi masyarakat. (Liputan Edi Kurniawan)