SUARAaktual.com | Pekanbaru - Calon Walikota Dumai Abdul Kosim dan Calon Wakil Walikota Dumai, Nuraini menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad, Sabtu (1/8/2015).
Usai menjalani tes kesehatan, Calon Walikota Dumai, Abdul Kosim mengatakan tes kesehatan yang dijalaninya berjalan lancar tanpa kendala. Ia juga optimis tes yang dikeluarkan tim dokter, hasilnya akan baik.
"Alhamdulillah, saya sudah menjalani semua tes kesehatan. Tinggal menunggu hasilnya saja, mudah-mudahan berhasil dengan baik," harapnya.
Abdul Kosim menjelaskan, sudah menjalani tes psikologi, tes kesehatan, tes fisik seperti gigi, mata, telinga perut bahkan tes urin sudah dilakukan. Calon Walikota Dumai ini menyatakan optimis lolos seleksi tes kesehatan.
Seperti diketahui, RSUD Arifin Achmad telah melakukan pemeriksaan kesehatan kepada 26 calon Bupati dan Walikota beserta Wakilnya yang berasal dari 9 daerah di Riau. Abdul Kosim yang didukung 3 partai, bertekad memajukan Kota Dumai sebagai kota industri menjadi lebih baik dengan infrastruktur yang lebih baik.(Liputan Adek Hrp)